Education
PANNA FUTURE TALENTS 2022
Panna Future Talents: One-Year Mentorship merupakan pendidikan intensif bagi semua kalangan yang ingin mempelajari fotografi dan narasi visual. Diluncurkan pada 2021, peserta akan mendapatkan kelas teori dan praktik dalam membuat foto cerita dan proyek fotografi di bawah bimbingan tim mentor PannaFoto Institute dan mentor tamu dari dalam dan luar Indonesia. Program pendidikan satu tahun ini berlangsung secara daring dari Januari hingga Desember.