“Fotografi adalah jalan bagi kita untuk menyampaikan pesan dan cerita. Dan hal itu patut untuk dirayakan bersama.” – Zulkifli.
Kabar menyenangkan datang dari teman-teman fotografer di Kota Padang yang tengah mempersiapkan sebuah gelaran fotografi bertajuk Insumatra Photo Festival 2019. Alumni program Permata PhotoJournalist Grant tahun 2017, Zulkifli, mengambil bagian dalam festival ini dan kami mengajak Zhu – panggilan akrab Zulkifli – berbincang lebih jauh tentang Insumatra Photo Festival 2019; kapan festival ini akan berlangsung, siapa saja yang terlibat di dalamnya, serta kegiatan-kegiatan menarik apa yang bisa teman-teman fotografer/penghobi foto ikuti dalam rangkaian festival ini. Yuk simak obrolan selengkapnya di bawah ini.
Halo bang Zhu, apa kabar? Selepas mengikuti program PPG 2017 apa saja nih kesibukannya? Ada karya fotografi baru mungkin?
Pasca program PPG 2017 kemarin saya melanjutkan berkegiatan di Sore Rabu Project Kota Padang. Sore Rabu Project ini sendiri adalah ruang diskursus bagi fotografer, penghobi fotografi, akademisi fotografi, dan penikmat foto untuk berdiskusi tentang isu-isu sosial-masyarakat dan lingkungan yang menjadi pokok cerita dari beberapa karya foto yang dipresentasikan di setiap kegiatan Sore Rabu Project.
Selain kembali berkegiatan di Kota Padang, saya juga melanjutkan personal project saya tentang dampak kenaikan air laut di Pesisir Utara Pulau Jawa. Project yang saya mulai sejak program PPG 2017 ini penting untuk dilanjutkan karena saya ingin menyampaikan kepada umum bahwa ada masyarakat di sekitar kita yang setiap waktu dihantui oleh air pasang/rob. Bencana ini telah menghilangkan beberapa desa di pesisir utara Jawa. Namun, orang-orang di kawasan itu tetap bertahan di sana dan terpaksa untuk beradaptasi dengan lingkungan yang setiap bulannya berubah karena air pasang/rob yang disebabkan oleh kenaikan air laut.
Oh pantas sampai sekarang masih sering beredar di Jakarta. Hehe. Selain itu, yang kami tahu sedang mempersiapkan Insumatra Photo Festival 2019 ya di Kota Padang? Bisa ceritakan tentang Insumatra Photo Festival ini? Bang Zhu terlibat sebagai apa di dalamnya?
Iya, sekarang saya sedang mempersiapkan festival fotografi di Pulau Sumatra. Sebenarnya festival ini sudah diiniasi sejak 2016 lalu. Tapi, karena beberapa kendala, akhirnya tahun ini baru bisa dilaksanakan. Rangkaian Insumatra Photo Festival ini akan berlangsung dari tanggal 22 Februari – 9 Maret 2019 di Kota Padang. Workshop akan dimulai pada tanggal 22 Februari 2019, sementara pameran akan berlangsung mulai 2-9 Maret 2019. Pamerannya akan berlangsung di dalam ruang dan di luar ruang. Di dalam ruang kami akan menggunakan salah satu kafe di kawasan Batang Arau dan salah satu bangunan cagar budaya. Sedangkan, di luar ruang kami akan mengisi dinding-dinding yang ada di Jalan Batang Arau.
Festival ini sendiri berfokus pada proses edukasi dan pengembangan wawasan fotografi bagi para fotografer, penghobi fotografi, dan akademisi fotografi di Pulau Sumatra, khususnya Sumatra Barat. Selain itu, festival ini juga adalah bentuk perayaan fotografi dengan beragam kegiatan yang akan dilaksanakan selama festival ini. Seperti pameran foto, workshop, seminar, diskusi panel, hingga projection night. Di festival ini saya terlibat sebagai Direktur Festival.
Selain Bang Zhu, siapa saja yang terlibat di festival ini?
Insumatra Photo Festival ini adalah hasil elaborasi ide dan kolaborasi kerja beberapa anak muda lintas provinsi di Pulau Sumatra. Orang-orang yang mengerjakan festival ini pun datang dari berbagai latar bidang. Malah hanya sebagian kecil yang berprofesi sebagai fotografer terlibat dalam proses kerja festival ini.
Festival ini juga akan melibatkan pengajar fotografi, fotografer profesional, penulis, hingga Pimpinan Redaksi salah satu media cetak Indonesia untuk menjadi pengisi konten-konten kegiatan dalam Insumatra Photo Festival. Untuk kurator pameran foto, penyelenggara menunjuk duo Sari Asih dan Kurniadi Widodo. Untuk sesi workshop, dalam festival ini akan diselenggarakan 2 workshop; untuk pelajar dan untuk umum. Workshop fotografi untuk pelajar akan dimentori oleh Eka Nickmatulhuda. Sedangkan workshop untuk umum akan diisi oleh kawan-kawan dari Arkademy Project.
Kami memantau kegiatan-kegiatan Insumatra Photo Festival melalui sosial media, dari open recruitment volunteer, open submission, dan belum lama ini ada diskusi karya. Bagaimana animo pegiat fotografi di Sumatra terhadap festival ini?
Animo pegiat fotografi di Sumatra Barat cukup tinggi untuk kegiatan-kegiatan pendukung Insumatra Photo Festival yang telah dilaksanakan. Selain itu, karya-karya yang masuk untuk pameran foto festival ini juga sangat banyak. Karya foto itu tidak hanya datang dari fotografer di Pulau Sumatra saja. Fotografer di luar Sumatra pun turut mengirimkan karya untuk pameran foto Insumatra Photo Festival. Bahkan, ada juga yang berasal dari luar Indonesia. Mulanya kami tidak menyangka bakal banyak yang akan mengirimkan karya ke festival ini. Tapi, ini membuktikan bahwa sebuah festival, entah diselenggarakan di daerah mana, akan mendapatkan apresiasi dari banyak orang. Sebab itu, para pegiat fotografi di daerah-daerah lain juga patut untuk menyelenggarakan festival serupa. Dan tentunya akan kita rayakan secara bersama-sama pula.
Setuju sekali! Mari rayakan fotografi Indonesia! Sebagai penutup, ada yang mau disampaikan kepada teman-teman penikmat fotografi di luar sana?
Mari selalu memberikan apresiasi terhadap kegiatan-kegiatan fotografi, entah itu berskala kecil atau besar, diselenggarakan di kota besar atau desa-desa, di seluruh Indonesia. Sebab, fotografi adalah jalan bagi kita untuk menyampaikan pesan dan cerita. Dan hal itu patut untuk dirayakan bersama.
Terima kasih Bang Zhu atas waktunya. Sampaikan salam untuk tim Insumatra Photo Festival, semoga sukses dan lancar persiapan dan pelaksaannya.
22 Februari – 9 Maret 2019 di Kota Padang ada Insumatra Photo Festival, mari dukung dan ramaikan! Informasi mengenai Insumatra Photo Festival terdapat di www.insumatrafest.com atau sosial media Insumatra Photo Festival: Facebook, Instagram, Twitter, dan Youtube.
(LDA / Foto: Courtesy of Insumatra Photo Festival & Zulkifli)